REVIEW Laneige Water Bank Blue Hyaluronic Serum dan Cream
- Jul 5, 2022

Di era teknologi sekarang ini rasanya hidup kita ga bisa lepas dengan gadget, baik handphone maupun laptop. Dan ternyata terlalu banyak menatap layar gadget juga tidak baik untuk kulit lho.. Kalian pernah dengar istilah Skin Burn Out atau Dehydrated Skin? Kondisi ini berbeda dengan kondisi kulit yang kering, yang merupakan salah satu jenis kulit dan biasanya diakibatkan faktor genetik. Namun kulit dehidrasi (dehydrated skin) atau skin burn out ini biasanya diakibatkan oleh faktor eksternal seperti paparan blue light dari layar handphone atau laptop, stress dan sinar UV.